Gitstraining

Pelatihan Machine learning & Artificial Intelligences Bank Indonesia

29 Oktober 2024 – PT GITS Training menyelenggarakan Pelatihan Machine Learning & Artificial Intelligence untuk Bank Indonesia di Hotel Marriott, Yogyakarta. Pelatihan yang berlangsung selama dua hari ini dihadiri oleh perwakilan dari berbagai divisi Bank Indonesia, dengan tujuan memperdalam pemahaman tentang penerapan teknologi kecerdasan buatan dalam dunia perbankan dan ekonomi.

Hari pertama dimulai dengan pengenalan dasar Machine Learning dan implementasinya dalam analisis data keuangan. Para peserta mendapatkan materi teoritis sekaligus kesempatan untuk langsung mempraktikkan algoritma sederhana yang relevan dengan tugas-tugas analisis data sehari-hari. Dengan didukung fasilitas yang lengkap, sesi berlangsung interaktif dan menarik.

Hari kedua difokuskan pada pengembangan solusi berbasis Artificial Intelligence (AI), seperti chatbot untuk layanan pelanggan dan prediksi ekonomi berbasis data historis. Dalam sesi ini, peserta diajak berdiskusi dan bekerja dalam kelompok untuk merancang prototipe solusi berbasis AI.

Melalui pelatihan ini, Bank Indonesia semakin siap untuk mengintegrasikan teknologi terbaru dalam mendukung perannya sebagai penggerak stabilitas ekonomi nasional.

Scroll to Top